-->

Ad Unit (Iklan) BIG

Air Terjun Suco, Area Hutan, Suco Lor, Maesan, Bondowoso Regency, East Java

Posting Komentar
Konten [Tampil]

Triprofik.com-Dimasa pandemi yang tak kunjung selesai membuat hati ini gundah gulana seolah-olah dikurung bagaikan burung. alangkah bosannya dan rasa suntuk tak kunjung usai dengan penuh kegegelisahan rasanya ingin mencari hiburan kesukaan namun tidak dapat terlesasikan.  Cerita ini sangat berbeda dari hari-hari sebelumnya yaitu jalan-jalan ke air terjun suco, area hutan, suco lor, maesan, bondowoso regency, east java yang mana air terjun ini berada tidak terlalu jauh dari tempat tinggalku yaitu di kecamatan yang sama sehingga hanya menempuh perjalanan 4 jam pulang pergi sudah dapat menyelesaikan misi perjalanan ini.

Niat hati yang tak menentu menimbulkan keputusan yang tak pasti akhirnya dengan jalan-jalan disiang itu mengantarkan aku pada air terjun yang awalnya tidak ada niatan untuk pergi kesana. Pada jam 11 siang aku bersama temanku berjalana ke arah barat tepatnya didesa Gundang ingin menyambangi teman yang ada disana namun setelah sampai dirumahnya ternyata dia masih istirahat karena baru saja pulang kerja.

Dengan sangat terpaksa menemui kami, dia bangun dari tidurnya setelah dibangunkan oleh sepupunya akhirnya dengan adanya obrolan yang hanya sebentar saja akhirnya aku memutuskan untuk melanjutkan perjalanan kearah barat sampai titik ujung jalan, kebingungan yang membuat hati ini resah dan gelisah sehingga aku pergi entah kemana tanpa arah dan tujuan, untung saja temanku yang sebagai sopir motor memberikan ide "bagaimana jika pergi ke terjun saja yang ada di barat gunung dengan hutan kopi yang lebat.

Air terjun maesan Argopuro

Alamat: Area Hutan, Suco Lor, Maesan, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur 68262

Keputusan yang sangat mendesak tersebut akhirnya kami berjalan sampai titik tumpul jalan beraspal, dilanjutkan dengan jalan setapak yang mimiliki lebar 1 meter dengan beralaskan tanah liat lanjut kebarat lagi akan melewati jalan batu yang yang cukup besar sehingga menimbulkan goncangan pada motor yang kami kendarai.

Sudah beberapa kilometer kami menyusuri hutan kopi dengan gradasi hutan dan tebing tinggi rasanya seperti berada di film animasi atau film kerasakti yang pernah aku tonton pada masa kecil, tebing tinggi dan jurang curam membuat perasaan ini bimbang campur dengan takjub keindahan pegunungan, tanpak gunung ko'ong yang sudah terlewatkan jauh diarah timur sana.

Perjalanan terus menyusuri hutan kopi sambil sesekali bertemu dengan mereka yang sedang panen dan tak sedikit dari mereka yang menanyakan tentang perjalanan kami setelah kami menjawabnya menuju terjun mereka hanya menjawab " oh mau ke terjun dengan khas bahasa madura ala jawa yang mereka gunakan sehari-hari.

Ada juga yang menanyakan apakah kami tahu arah keterjun? dengan percaya diri kami menjawab " iya sudah pernah kesana jawab temanku yang sebagai sopir tersebut, oh iya sedikit info tentang jalan yang kami lewati ini tidak dapat dimasuki mobil besar ataupun kecil karena hanya berupa jalan setapak bahkan sepeda motor saja kesulitan melewatinya jika belum pernah memasuki area hutan dengan motor maka hati-hati saja karena ada jurang dikanan dan kirinya.

Setelah 1 jam perjalanan akhirnya kami sampai di air terjun suco, area hutan, suco lor, maesan, bondowoso regency, east java meskipun sempat nyasar dan beruntungnya ada petani kopi yang memberi tahu kami bahwa air terjun yang kami maksud sudah terlewatkan beberapa meter saja akhirnya kami langsung menuruti seperti yang dikatakan petani kopi tersebut dengan menunjukkan arah air terjun pada kami.

pegunungan Argopuro Bondowoso

Dan beberapa menit saja kamipun sampai dengan selamat beruntungnya kami sebelum memasuki area hutan sudah membeli camilan terlebih dahulu sehingga ketika perut ini mulai lapar ada sedikit yang dapat kami makan, kami sampai dengan hati senang dan menikmati keindahan alam sekitar, bunyi burung khas hutan seperti mengingatkanku pada film jadul mak lampir.

Ferdi temanku itu langsung membuka bajuanya untuk mandi di air terjun tersebut akupun juga membuka baju namun sebelum mandi aku sempat merasakan dinginnya air terjun akhirnya tidak sampai ke area terjun aku memamakai baju kembali karena airnya sangat dingin seperti es.

Hanya Ferdi saja yang merasakan dinginnya air terjun maesan itu akupun hanya sibuk mendokumentasikan berupa video dan foto dan aku abadikan dalam ulasan ini, mungkin hanya 30 menit saja kami diarea air terjun dan setelah itu melanjutkan pulang dengan pelan.

foto dari gardu tempat sholat dan mata air

Ditengah perjalanan kami berhenti karena belum melaksanakan sholat dhuhur dan kebetulan ada mata air sekaligus gardu yang memang ditempati sholat, terlihat ada sajadah dan alat sholat lainnya sehingga disimpulkan gardu tersebut memang disediakan untuk sholat bagi orang yang lewat atau petani kopi diarea tersebut.

Perjalanan pulang kami terasa lebih cepat dan sampai dirumah tepat pukul 15:00 sore hari yang bertepatan dengan azan ashar. jadi dapat diambil kesimpulan bahwa lamanya perjalanan kami hanya durasi 4 jam saja dari berangkat pukul 11 siang.

Itulah pengalaman kami dalam mengunjungi air terjun suco, area hutan, suco lor, maesan, bondowoso regency, east java semoga cerita ini dapat menjadi referensi bagi yang ingin berkunjung ke air terjun di maesan tersebut yang tepat berada di kaki gunung Argopuro jawa timur.


Rofik86
Seorang yang berpegang teguh pada komitmen dan tentunya sangat setia pada seorang wanita

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter