-->

Ad Unit (Iklan) BIG

Contoh Surat Lamaran Kerja Lulusan Smk Jurusan Akuntansi Terlengkap

Posting Komentar
Konten [Tampil]
Triprofik.com-Contoh surat lamaran kerja lulusan smk jurusan akuntansi terlengkap-mempunyai pekerjaan tetap merupakan impian setiap orang bukan hanya para pria, wanita juga berperan dengan pekerjaan tetap apalagi mempunyai pekerjaan kantoran yang sesuai dengan jurusan sekolahnya atau memang cita-cita sejak dulu maka hal tersebut sangat membanggakan sekali, namun melamar pekerjaan disebuah perusahaan atau kantoran prosesnya sangat susah karena selain calon pekerja sekarang begitu banyak, jika tidak punya kenalan orang dalam serasa sulit untuk di terima.

Tapi masih ada perusahaan yang mengedepankan siapa yang berpengalaman di bidangnya maka akan diterima, bahkan ada yang tidak perlu ijazah seperti perusahaan terbesar dan semua orang pasti tau yaitu Google yang akan menerima calon karyawan tidak memandang ijazahnya, yang terpenting ahli dibidang yang mereka kerjakan maka google akan menerima calon karyawan tersebut.
Contoh Surat Lamaran Kerja Lulusan Smk Jurusan Akuntansi 

Melamar pekerjaan pastinya membutuhkan surat lamaran untuk bahan dasar anda menyerahkan data diri sehingga pihak perusahaan dapat mempertibangkan kemampuan anda, jika anda ingin melamar pekerjaan di bidang apapun yang sesuai dengan jurusan yang anda sukai maka kami disini akan memberikan contoh surat lamaran kerja lulusan smk jurusan administrasi perkantoran yang mungkin saja anda butuhkan.

Adapun yang sering melamar pekerjaan adalah remaja lulusan smk dengan jurusan tertentu maka dari itu jika anda bertepatan dengan jurusan akutansi yang notabenenya lingkungan kerjanya di perkantoran maka sangat tepat sekali menemukan artikel ini, karena kami akan membagikan contoh surat lamaran kerja akuntansi keuangan yang masih mirip dengan jurusan akutansi lainnya, karena jurusan akutansi bisa dikatakan ruang lingkup kerjanya berada di zona perkantoran.

Kebanyakan pelamar kerja dengan lulusan sekolah menengah atas didominasi oleh SMK, memang dari nama sekolahnya yang merupakan dari sekolah menengah kejuruan maka sangat berbeda sekali dengan SMA yang lebih banyak meneruskan pada jenjang pendidikan selanjutnya seperti kuliah.

Contoh surat lamaran kerja lulusan smk jurusan tkj

Bondowoso, 18 Agustus 2020 Hal : Lamaran Pekerjaan

 

Kepada Yth..

HRD  PT TRIPROFIIK.COM

Jl. Maesan Sukowono 

Bondowoso

Dengan hormat,

Beberapa waktu lalu, saya membaca iklan di internet kemudian saya menyimpannya yang menginformasikan bahwa PT Triprofik.com sedang membutuhkan tenaga kerja baru sebagai staff/karyawan untuk cabang perusahaan barunya.

Sehubungan dengan hal tersebut, perkenankan saya untuk mengajukan diri (melamar kerja) sebagai karyawan di PT Triprofik.com. khususnya di bidang Accounting, finance dan perpajakan.

Mengenai diri saya, dapat saya jelaskan secara singkat sebagai berikut :

Nama                                : Rofik Andiky

Tempat & Tgl. Lahir        : Bondowoso, 23 Agustus 1994

Pendidikan Akhir            : Sarjana Akutansi Universitas Negeri Jember

Alamat                             : Jl. Kalimantan jember 

Nomor HP                       : 0821-7654-7564

E-mail                               : ficko@gmail.com

Status Perkawinan          : Belum Menikah

Sebagai bahan pertimbangan agar bapak / ibu  dapat menerima saya sebagai karyawan di PT Triprofik.com, maka saya lampirkan:

  • Daftar Riwayat Hidup.
  • Foto copy Ijazah S-1.
  • Foto copy Sertifikat kursus pelatihan.
  • SKCK
  • Pengalaman bekerja.
  • Pas foto terbaru.
Demikian surat lamaran ini, saya harap bapak/Ibu bersedia untuk menyediakan waktu untuk mewawancarai saya. Atas perhatian dan kerjasamanya, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat Saya,

Rofik Andiky


Contoh surat lamaran kerja lulusan smk otomotif

Perihal : Lamaran Pekerjaan                                                 Jember, 18 Agustus 2020

Kepada Yth:
Bapak/Ibu Manajer HRD
PT TRIP ROFIK
di tempat

Dengan Hormat,
Sesuai dengan penawaran lowongan pekerjaan sebagai Staf Accounting PT TRIP ROFIK seperti yang dimuat pada situs berita di internet tertanggal 14 Agustus 2020, saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama                         : Rofik andiky
Tempat, Tanggal Lahir : Jember, 11 Februari 1995
Umur                         : 25 tahun
Pendidikan Terakhir    : SMK Jurusan Akuntansi
No. Telepon               : 0852 7548 6584
Alamat Rumah           : Jln. Apel No. 99 Jember

Bermaksud  mengajukan diri untuk bergabung dalam tim Accounting di PT TRIP ROFIK. Saya telah terbiasa bekerja menggunakan komputer terutama mengoperasikan aplikasi paket MS Office seperti MS Excel, MS Word, MS Acces, MS PowerPoint, MS Outlook, serta Internet maupun software khusus Accounting seperti program kasir, serta beberapa software lainnya.

Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu, saya lampirkan beberapa berkas pendukung sebagai berikut:

1. Daftar Riwayat Hidup
2. Fotokopi Ijazah SMK atau sederajat
3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
4. Asli Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
5. Sertifikat Pelatihan Komputer
6. Pas Photo 4x6 3 lembar

Demikian surat lamaran kerja ini saya buat, saya berharap Bapak/Ibu bersedia meluangkan waktu untuk memberikan kesempatan wawancara, sehingga saya dapat menjelaskan secara lebih terperinci tentang potensi diri saya. Atas perhatian dan pertimbangannya saya sampaikan terima kasih.

Hormat saya,


Rofik andiky


Sebagai pelengkap surat lamaran yang merupakan pasangan wajib dalam melamar pekerjaan adalah daftar riwayat hidup, oleh sebab itu kami juga menyertakan contoh daftar riwayat hidup yang dapat anda gunakan dalam melamar pekerjaan.

Berikut ini daftar riwayat hidup

 

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Aditya zahwa
Jenis Kelamin : laki-laki
Tempat, Tanggal Lahir : Bondowoso 19 Mei 2002
Status : Lulusan Terbaru dari SMK negeri 1 ,Maesan
Alamat : Jl. sukowono maesan Bondowoso
Kewarganegaraan : Indonesia
Agama : Islam
Nomor Handphone : 08562445544
E-mail : Adit2gmail.com
Pendidikan :

SD Negeri 1 Maesan (2008 sampai 2014)
SMP Negeri 2 maesan (2014 sampai 2017)
SMA Negeri 1 Bondowoso (2017 sampai 2020)

Pengalaman Organisasi :

OSIS SMA Negeri 1 Maesan Jabatan Ketua (2012 sampai 2015)
PMR SMA Negeri 1 Maesan Jabatan Ketua 1 (2013 sampai 2015)
ROHIS SMA Negeri 1 Maesan Jabatan tim kreativ (2017 sampai 2018)
Minat dan Keahlian :

Senang Berkomunikasi dan Bernegosiasi dengan dingin
Dapat menarik minat lawan bicara dengan baik
dapat melakukan pembukuan sesuai dengan aturan Perbankan atau perusahaan

Demikian surat ini dibuat dan diberikan untuk dipergunakan sebagaimana mestinya. Untuk bahan pertimbangan, saya lampirkan fotocopy ijazah serta sertifikat keahlian yang saya punya.

Bondowoso 18 Agustus 2020

 

Hormat Saya,

Aditya Zahwa


Itulah beberapa surat lamaran yang berkaitan dengan Contoh Surat Lamaran Kerja Lulusan Smk Jurusan Akuntansi dapat anda gunakan dengan cara menyalinnya, atau jika hasilnya tidak terlalu bagus maka anda dapat mendownload filenya saja sebagai surat lamaran kerja yang lengkap maka anda tidak perlu mengedit terlalu banyak karena hanya mengubah sedikit saja dari teks yang tidak berkaitan dengan anda.

Sedangkan untuk contoh surat lamaran kerja lulusan smk jurusan tkj dalam bahasa inggris telah kami lampirkan di atas, anda dapat mendownloadnya dengan mengunjungi halaman tersebut, sekian artikel ini kami buat semoga dapat bermanfaat bagi nusa dan bangsa.


Rofik86
Seorang yang berpegang teguh pada komitmen dan tentunya sangat setia pada seorang wanita

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter