-->

Ad Unit (Iklan) BIG

Kumpulan Kata-Kata Rindu Menyambut Bulan Ramadhan Terlengkap

Posting Komentar
Konten [Tampil]
Triprofik.com- Dulu di waktu aku masih kecil suasana di bulan Ramadhan selalu bikin rindu hati ini, bahkan sampai sekarang pun suasana itu masih tergiang dalam ingatanku, betapa banyak kenangan saat itu, hampir semua kenangan saat itu adalah milikku, pernah suatu hari aku ingin mengumpulkan kata kata rindu bulan ramadhan yang dapat mengobati rasa rinduku ini meskipun hanya sekejab saja, aku tau waktu yang telah berlalu tidak akan terulang kembali apalagi disaat umurku yang beranjak dewasa ini.

Bulan Puasa selalu membawa kenangan yang tak dapat aku lupakan, bahkan setiap bulan Ramadhan datang, pasti ada saja kenangan yang melekat dalam ingatanku, bahkan aku pernah buat artikel tentang kerinduaku pada bulan Ramadhan, betapa indahnya Ramadhan, disaat aku mendengarkan lagu yang di bawakan oleh Maherzain dengan judul Ramadhan, selalu hampir meneteskan air mata, kenangan yang sangat indah itu tak pernah aku lupakan, aku sangat cinta bulan Ramadhan.

Rencana untuk merangkum kata kata menyambut bulan ramadhan menyentuh hati ini sengaja aku cari dari berbagai sumber agar semua orang yang sama denganku juga dapat menikmatinya, tentu kalian juga ingin mengungkapkan kerinduan yang telah bersarang dalam benak masing masing.

kata kata menyambut bulan ramadhan singkat

Berikut ini kata kata rindu bulan ramadhan



  • Fajar Ramadhan telah menghampiri, selembar sutera menghapus noda. Sebening embun pagi yang dapat menyejuk Qalbu. Mari saling memaafkan membersihkan hati demi menyambut bulan penuh arti. Bersihkan jiwa di bulan yang penuh kesucian ini.

  • Dalam kesakitan teruji kesabaran, dalam kesabaran teruji keikhlasan, dalam ukhuwah teruji ketulusan, dalam tawakkal teruji keyakinan, maafkan saya dan sekeluarga, selamat menunaikan puasa ramadhan untuk kita semua

  • Setitik tinta jadi noda, setitik salah jadi dosa. Bulan penuh berkah segera tiba. Mari saling memaafkan dan melupakan dendam masing masing. Tingkatkan ibadah di bulan ramadhan ini.

  •  Hamba menengadahkan tangan sepuluh jari, terucap salam sepenuh hati. Selamat menunaikan ibadah puasa dari pribadi yang dhaif ini. Mohon memaafkan kekhilafan dan kesalahan yang disadari maupun yang tidak untuk mempersiapkan diri menyambut bulan suci

  • Gunung Rinjani tinggi menjulang, Sun set Senggigi indah menawan. Shaum Ramadhan kembali menjelang, salah dan khilaf mohon dimaafkan

  • Maaf memaafkan bukanlah perbuatan pecundang, tetapi perbuatan pemenang yang memiliki jiwa besar. Mari saling membersihkan jiwa, demi menjalani puasa yang lebih berkualitas dan bernilai ibadah di sisi Allah

  • Maafkan diri ini yang pernah berbuat salah dan dosa, semoga saudara semua, kita semua diberi ampunan oleh-Nya. Menjadi pribadi yang lebih bersih, sehingga mendapati diri lebih bersih dari penyakit hati dan jiwa

  • Semoga bulan puasa kali ini, bisa membersihkan jiwa dan pikiran kita dari dosa yang dilakukan kepada-Nya maupun kepada manusia. Sebaik baik orang adalah yang mau bertaubat, dan meminta maaf kepada saudaranya

  • Matahari berdzikir, angin bertasbih, seluruh mahluk memuji keagungan-Mu, menyambut datangnya bulan suci. Duhai ramadhan, kami rindu akan kedatanganmu...

  • Terdapat satu malam yang lebih baik dari seribu bulan, malam dimana didalamnya terdapat keberkahan. Marhaban ya ramadhan. Kami merindui kedatanganmu, dan kami akan persiapkan yang terbaik untuk menyambutmu

  • Duhai ramadhan tahun ini, Rindu kami tercurah kepada mu. Kami adalah hamba yang mengaharap kedatanganmu, sebagai salah satu momen terbaik untuk meningkatkan amal dan ibadah disisi-Nya

  • Kerinduan yang teramat dalam, akan kedatangan bulan suci Ramadhan. Bulan Ramadhan bulan mulia. Sungguh beruntung orang yang pandai mengisinya. Dapat mencapai kesucian dirinya. Memperoleh pahala berlipat ganda

  • Baca juga :

  • Berkahilah kami ya Allah, pada bulan Rajab dan Sya'ban serta sampaikanlah kami ke bulan Ramadhan. Hamba benar benar menginginkan kedatangan bulan Besar ini. Semoga kami tetap mendapati bulan ramadhan untuk tahun berikutnya, Amin

  • Salah satu bentuk realisasi kerinduan terhadap bulan ramadhan adalah, mempersiapkan diri untuk menghadapi bulan Ramadhan ini. Semoga setiap jiwa yang melaluinya bisa mendapatkan fitrahnya kembali di hari kemenangan.

  •  


  • Duhai bulan Ramadhan, kami merindui mu, seperti kamu merindui orang yang kami sayangi. Semoga tahun depan kita tetap bersua, insya Allah.

  •  "Barangsiapa yang berpuasa Ramadhan dengan penuh keimanan dan mengharap pahala, niscaya akan diberikan ampunan kepadanya atas dosa-dosanya yang telah lalu" (HR. Bukhari dan Muslim)



kata kata menyambut bulan ramadhan yang kami rangkum merupakan hasil dari beberapa sumber yang kami kumpulkan menjadi satu, mohon ijin bagi pengarang yang telah mewakili perasaanku, sunggu jasamu akan aku kenang meskipun aku tidak tau siapa kamu, cukup dengan tulisanmu aku sudah bahagia membacanya, mungkin suatu saat nanti aku bisa membuatnya sendiri aamiin.

Dan berikut ini kata kata menyambut bulan ramadhan menyentuh hati

1. "Siang diisi kebaikan, malam belajar Alquran. Ramadhan menjadi penerang hari yang mulai remang-remang."

2. "Bulan berkah hampir tiba, jiwa dan hati akan kembali bersih di bulan suci ini. Mohon maaf lahir dan batin."

3. "Ya Allah, berikanlah ilmu kepada kami, jagalah hati kami, indahkan wajah kami di bulan suci yang penuh berkah ini."

4. "Setitik tinta jadi noda. Setitik salah jadi dosa. Bulan penuh berkah segera tiba. Mari tekun ibadah di bulan puasa. Marhaban ya Ramadhan. Mohon maaf lahir dan batin. Selamat menunaikan ibadah puasa."

5. "Tiada bulan seagung ini. Tiada bulan semulia ini. Tiada bulan seberkah ini. Ramadhan penuh berkah dan maghfirah. Marhaban ya Ramadhan. Mohon maaf lahir dan batin. Selamat menunaikan ibadah puasa."

6. "Marhaban yaa Ramadhan, pucuk selasih bertunas menjulang dahannya patah tolong betulkan, puasa Ramadhan kembali menjelang, salah dan khilaf mohon dimaafkan. Selamat Menunaikan Ibadah puasa."

7. "Gersang bumi dikala tanpa hujan, pula gersang di hati tanpa adanya iman. Gersang akal di kala tanpa ilmu, pula gersang di jiwa tanpa adanya amal. Selamat menyambut ibadah puasa, Marhaban ya Ramadhan."

8. "Di zaman penjajahan para pahlawan berjuang mati-matian melawan kompeni dan tentara Jepang. Sementara di bulan Ramadhan ini kita umat Muslim berperang sekuat tenaga melawan hawa nafsu. Semoga Ramadhan kali ini kita semua dapat mengalahkan hawa nafsu dan menuju kemenangan hati dalam Idul Fitri."

9. "Jangan sesalkan perpisahan, jika itu untuk kebaikan. Dari jauh aku ucapkan, selamat berpuasa di bulan Ramadhan. Mohon maaf lahir dan batin."

10. "Fajar Ramadhan akan segera hadir menerangi dunia, selembar sutra menghapus noda, sebening embun penyejuk kalbu, sucikan hati bersihkan jiwa di bulan yang suci. Selamat menunaikan ibadah puasa. Semoga amal kita diterima Allah Taala. Amin ya rabbalalamin."

11. "Selembut embun di pagi hari, tengadah tangan sepuluh jari, ucapkan salam setulus hati, selamat menunaikan ibadah puasa di bulan Ramadhan, mohon maafkan lahir dan juga bathin."

12. "Marhaban ya Ramadhan, bulan suci penuh berkah telah tiba. Saatnya untuk lebih mendekatkan diri pada-Nya, menjauhi keburukan, memperbanyak ibadah. Dengan segala kerendahan hati, mohon maaf lahir dan batin. Marhaban ya Ramadhan. Selamat menunaikan ibadah puasa."

13. "Seluruh alam berzikir menyambut bulan penuh berkah. Kemuliaan bulan seribu bulan. Saat Allah memberikan ampunan. Marhaban ya Ramadhan. Mohon maaf lahir dan batin. Selamat menunaikan ibadah puasa."

Kata-Kata Ucapan Menyambut Ramadhan
14. "Alam yang indah adalah anugerah-Mu, masih Engkau berikan bulan nan suci. Semoga dilimpahkan berkah-Mu, di bulan puasa ini. Marhaban Ya Ramadhan."

15. "Daku rindu bulan Ramadhan-Mu, dan Engkau beri kesempatan di bulan ini kepadaku. Mohon ampun atas segala dosaku, semoga dilimpahkan banyak rahmatmu."

16. "Wahai Zat Yang Mulia, Siramlah kami dengan ilmu dunia. Jagalah hati dengan noda, cemerlangkan penampilan dengan iman. Selamat menjalankan Ibadah Puasa."

17. "Kemarau rindu hujan, akal rindu ilmu, jiwa rindu iman, dan setiap insan rindu Ramadhan. Selamat berpuasa untuk sahabat Muslimku."

18. "Alhamdulillah, kita bertemu lagi dengan bulan puasa Ramadhan, bulan penuh mutiara hikmah. Ini semua berkat nikmat-Mu ya Allah. Semoga Ramadhan ini kita bisa lebih baik dari Ramadhan sebelumnya."

19. "Jika hati seputih awan jangan biarkan ia mendung. Jika hati seindah bulan hiasi dengan senyuman, Semoga tetaplah demikian. Selamat menyambut ibadah puasa, mohon dimaafkan khilaf dan salah, lahirian dan batiniah. Marhaban ya Ramadhan."

20. "Ibarat roda yang berputar, tak terasa debu dan kerikil mengotori pula menggoresnya. Begitulah perjalanan hidup kita tak pernah luput dari berbagai kesalahan dan menjadi noda. Maka di bulan yang suci dan penuh rahmat ini, mari kita maksimalkan ibadah kita. Selamat menjalankan ibadah puasa Ramadhan."

21. "Dengan segala ketulusan dan kerendahan hati. Kuucapkan selamat menyambut bulan suci Ramadhan kawanku."

22. "Selamat puasa. Semoga kuat puasanya tidak ada bolongnya. Semoga dilancarkan rejekinya. Semoga diampuni semua dosanya. Semoga dimudahkan jodohnya.. Amin ya Rabbalallamin."

23. "Kalau lihat putus cinta bikin galau, status yang lucu bikin ketawa. Meskipun puasa di musim kemarau, tetap semangat dan tak putus asa!"

24. "Semoga puasaku, puasamu dan semua ibadah dan amal kebaikan kita semua diterima oleh Allah Taala, dan semua dosa kita diampuni oleh-Nya. Amin."

25. "Sahabatku, dengan datangnya Ramadhan tahun ini, marilah kita syukuri dengan penuh rasa syukur dan suka cita. Semoga kebaikan selalu Allah limpahkan untuk kita semua. Selamat menunaikan Ibadah puasa."

26. "Secara fitrah manusia itu bersih dan suci. Kedengkian dan kebencian membuat manusia menjadi kotor. Maka di bulan suci ini, mari kembali kita membersihkan jiwa, agar kita dapat kembali kepada fitrah."

27. "Sebelum cahaya padam, sebelum hidup akan berakhir. Sebelum pintu taubat tertutup, dan sebelum Ramadhan datang. Mohon maafkan lahir dan juga batin, Marhaban ya Ramadhan."

28. "Saatnya membersihkan jiwa yang berjelaga, saatnya kembali kepada-Nya, mensyukuri indahnya kemurahanNya. Saatnya merenenungi diri bersama kita leburkan kekhilafan, dengan shaum dan amalan shalih dan keikhlasan dalam jiwa."

Kata-Kata Ucapan Menyambut Ramadhan dengan Doa
29. "Ya Allah, perkayalah saudaraku ini dengan keilmuan. Hiasi hatinya dengan kesabaran. Muliakan wajahnya dengan ketakwaan. Perindahlah fisiknya dengan kesehatan. Serta terimalah amal ibadahnya dengan kelipatgandaan, karena hanya Engkau zat penguasa seluruh alam. Amin ya rabbalalamin. Marhaban Ya Ramadhan. Mohon maaf lahir dan batin."

30. "Tiada amal tanpa keikhlasan, tiada ampunan tanpa maaf dari sesama. Mohon maaf lahir bathin. Marhaban ya Ramadhan. Selamat datang Ramadhan."

31. "Manusia tak pernah lari dari salah dan khilaf, karena manusia tidaklah sempurna. Di bulan yang suci ini, marilah bermaafan. Agar tiada dendam dan dengki. Mohon maaf lahir dan batin. Marhaban ya Ramadhan. Selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan."

32. "Terselip khilaf pada canda, ada luka tergores pada tawa, terbelit pilu pada tingkah, tersinggung rasa dalam bicara. Mari kita saling memaafkan sebelum bulan suci Ramadhan kita masuki. Semoga kita tetap setia dalam satu jalur, satu doa, satu tujuan: menggapai ridha Allah SWT."

33. "Andai jemari tak sempat berjabat. Jika raga tak bisa bersua. Bila ada kata membekas luka. Semoga pintu maaf masih terbuka. Selamat menunaikan ibadah puasa."

34. "Ya Allah, muliakan dan sayangilah saudariku ini. Berikanlah kebahagiaan baginya dan keluarganya. Berkahi rizkinya dan kuatkan imannya. Berikanlah kenikmatan ibadahnya, jauhkan dari segala fitnah. Amin yaa rabbal'alamin. Ahlan Wasahlan Ya Ramadhan. Mohon maaf lahir dan batin. Selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan."

35. "Diawali dengan Bismillah, menyambut bulan penuh berkah. Mari tingkatkan keimanan dan takwa. Semoga diampunkan segala dosa. Marhaban ya Ramadhan 1441 H. Selamat menunaikan ibadah puasa."

36. "Tak ada kata seindah zikir, tak ada bulan seindah Ramadhan. Izinkan kedua tangan bersimpuh maaf untuk lisan yang tak terjaga, janji yang terabaikan, hati yang selalu berprasangka dan sikap yang pernah menyakitkan. Mohon maaf lahir batin. Selamat menunaikan ibadah puasa."

37. "Sucikan hati, sucikan jiwa dan bersihkan pikiran. Marhaban Ya Ramadhan. Selamat berpuasa."

38. "Kalau yang segar dan manis itu sirup pandan, ditambah gula dan sebagainya. Selamat datang bulan Ramadhan. Selamat puasa teman-teman semua!"

39. Dalam kerendahan hati, ada ketinggian budi. Dalam kemiskinan harta, ada kekayaan jiwa. Hidup ini terasa indah jika ada maaf. Mohon maaf lahir dan batin. Marhaban ya Ramadan. Selamat menunaikan ibadah puasa.

40. Jika hati seputih awan, jangan biarkan ia mendung. Jika hati seindah bulan, hiasi dengan senyuman. Marhaban ya Ramadan. Mohon maaf lahir dan batin. Selamat menunaikan ibadah puasa.

41. Tiada kemenangan tanpa zikrullah. Tiada amal tanpa keikhlasan. Tiada ampunan tanpa maaf sesama. Marhaban ya Ramadan. Selamat menunaikan ibadah puasa.

42. Bila ada langkah membekas lara, ada kata merangkai dusta, ada tingkah menoreh luka, Mohon maaf lahir dan batin. Marhaban ya Ramadan. Selamat menunaikan ibadah puasa.

43. Satu tahun tak terasa, Ramadan pun telah kembali. Semoga yang dilalui dan dilakukan menjadi kebaikan di bulan suci ini. Marhaban ya Ramadan. Selamat menunaikan ibadah puasa.

44. Dalam kesakitan, teruji kesabaran. Dalam perjuangan, teruji keikhlasan. Dalam ukhuwah, teruji ketulusan. Dalam tawakal, teruji keyakinan. Hidup ini indah jika Allah menjadi tujuan. Marhaban ya Ramadan. Mohon maaf lahir dan batin. Selamat menunaikan ibadah puasa.

45. Bulan suci Ramadan sudah di depan mata, bulan yang penuh keberkahan, bulan yang penuh dengan ampunan. Perlu kesiapan mental yang matang dan kejernihan hati tuk menyambutnya. Sudilah kiranya, membuka pintu hati tuk menerima ucapan kami, Minal Aidin Wal Faidzin, mohon maaf lahir dan bathin. Semoga kita diberi kekuatan dan keringanan dalam menjalankan ibadah shaum.

46. Seluruh alam berzikir menyambut bulan penuh berkah. Kemuliaan bulan seribu bulan. Saat Allah memberikan ampunan. Marhaban ya Ramadan. Mohon maaf lahir dan batin. Selamat menunaikan ibadah puasa.

47. Wishing you 1 month of Ramadan, 4 weeks of barkat, 30 days of forgiveness, 720 hours of guidance, 43200 minutes of purification, 2592000 seconds of noor. Ramadan Mubarak.

48. Ramadan is a month of Allah. Whose beginning is mercy. Whole middle is forgiveness. Whose end is freedom from fire. Ramadan Mubarak.

49. Bila hati saling terpaut, rasa cinta terjalin indah. Bila salah dan khilaf terjadi, mohon maaf lahir dan batin. Marhaban ya Ramadan. Selamat menunaikan ibadah puasa.

50. Mengingat kata yang salah, hati yang berprasangka, janji yang terlupakan, sikap dan sifat yang menyakitkan, mohon maaf lahir dan batin. Marhaban ya Ramadan. Selamat menunaikan ibadah puasa.

Sumber: Merdeka.com

Jika kalian masih belum cukup dengan kata-kata di atas maka kami ada sebuah kata maaf bulan ramadhan untuk teman, mungkin yang kalian yang mempunyai salah sama teman, sahabat dekat atau saudara kalian, maka kata maaf di bawah ini mungkin bisa mewakili kalian untuk meminta maaf pada teman kalian.
kata kata rindu bulan ramadhan

Berikut ini Kata-kata Maaf di Bulan Ramadhan Untuk Teman


1. Ramadhan segera tiba segerlah untuk: ikuti sabar, berhenti ikuti nafsu, tambahkan pahala, setujui maaf, unduh sabar, unggah kebaikan, tingkatkan iman, hapus dosa.

2. Tibalah sekarang bulan ramadhan, pesan ini sebagai ganti jabat tangan tuk mohon maaf dari kekhilafan mohon maaf lahir dan batin, marhaban ya ramadhan.



3. Saat membahas mentari di akhir syaban, tibalah sekarang bulan ramadhan, ganti ini untuk ganti jabat tangan, untuk mohonkan maaf dan kekhilafan. Marhaban ya ramadhan.


4. Ramadhan telah tiba, tiada keistimewaan yang saya peroleh sebelum kata maaf untukmu teman memaafkan setulus hati.

5. 11 bulan banyak keluhan, 11 bulan banyak kebohongan, 1 bulan banyak kebencian, mari kita saling memaafkan, selamat berpuasa.


6. Bila ada kata terselip dusta, ada sikap yang membekas lara, dan langkah yang menoreh luka, semoga masih ada maaf yang tersisa dibulan ramadhan ini.


Mungkin Itulah yang dapat kami rangkum untuk mewakili hati yang sedang rindu pada bulan Ramadhanmu, namun jangan hanya sekedar rindu saja, tapi laksanakan ibadah puasa dan menjauhi  segala yang membatalkan dan mengurangi pahala puasamu, cukup sekian terimakasih


Rofik86
Seorang yang berpegang teguh pada komitmen dan tentunya sangat setia pada seorang wanita

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter