-->

Ad Unit (Iklan) BIG

Harga Tiket Masuk Curug Ciherang Terlengkap Di Tahun Ini

Konten [Tampil]
Triprofik.com-Harga Tiket Masuk Curug Ciherang Bogor terlengkap dan penuh dengan spots foto istagramable, Sebelum memasuki tempat wisata pastinya kamu akan dikenakan tiket masuk terlebih dahulu, sama juga dengan tempat wisata alam yang bernama Curug Ciherang Bogor.

Berikut Harga Tiket Masuk Curug Ciherang: untuk per orangnya dikenakan biaya sebesar 20 ribu saja, tiket tersebut untuk memasuki pada awalnya saja, namun jika kamu ingin memasuki fasilitas rumah pohon dan jempatan gantung, maka di kenakan biaya 2 ribu per orangnya.

Dan untuk tiket parkir terbilang cukup mahal, yaitu untuk motor dikenakan 15 ribu dan mobil 25 ribu, mungkin setara dengan fasilitas yang ada di wisata Cirug Ciherang ini.

Tiket tersebut sudah dapat menikmati fasilitas yang ada di Curug Ciherang, antara lain kamu dapat menikmati panorama alam seperti air terjun dan kolam renang, kolam renang tepat berada di bawah air terjun curug Ciherang ini.

informasi harga tiket yang kami infokan ini bisa saja berubah sewaktu waktu, tergantung kebijakan pengurus wisata.


Jam Buka Curug Ciherang

Bagi kamu yang ingin berkunjung ke Curug Ciherang wajib tau jam bukanya, agar tidak kecewa saat tiba di tempat ternyata masih tutup, dan berikut Jam Buka Curug Ciherang
Buka Jam 07 pagi Sampai Jam 06 sore, kamu bisa mengambil kesimpulan bahwa aktivitas di sana tidak akan luput dari jam tersebut.

Ada informasi di Google bahwa Curug Ciherang tutup pada hari kamis, tapi nyatanya tetap buka setiap hari, mungkin info tersebut sudah berubah dari pihak pengurus wisata setempat.

Tentang Curug Ciherang

Curug Ciherang terkenal dengan wisata air terjunya yang unik, namun selain itu ada wisata pelengkap lainnya yang membuat Curug Ciherang di kunjungi banyak orang, antara lain kolam renang, rumah pohon, jempatan gantung dan rumah mini yang sering muncul di serial film Teletubis pada jaman dulu.

Kesannya wisata Curug Ciherang ini dengan konsep moderen yang letaknya di tengah alam, paduan pemandangan alam yang dilengkapi dengan wisata moderen seperti kolam renang yang indah.

Lagenda yang melekat pada Curug Ciherang

Sudah tidak asing lagi jika sebuah tempat indah yang terbentuk dari jaman dulu akan melahirkan lagenda misterius yang menyebar dari mulut kemulut dan pastinya masih di percayai oleh penduduk sekitar atau petuah yang ada di sana.

Konon Lagenda ini memiliki kesamaan antara Curug Ciherang dan Cipamingkis, yaitu keberkahan akan mendatangkan jodoh bagi yang berkunjung kesana atau menikmati pemandangan dan mandi di sana.

Namun ada perbedaan yang sangat mencolok dari dua tempat tersebut, yaitu apabila Cipamingkis memiliki penjaga ular naga yang merupakan perpaduan antara pangeran langit yang di beri gelar ratu dewi ular.

sedangkan Lagenda Curug Ciherang merupakan tempat pemandian para raja dan para keturunannya.

Satu lagi perbedaan yang mencolok antara keduanya adalah Cipamingkis yang keberadaannya ular naga sedangkan di Ciherang hanya ditemukan bentuk tubuh yang memanjang dan meliuk sehingga sampai pada puncaknya.

Lagenda lain yang begitu familiar di area tersebut yaitu kisah yang di tuturkan, pada awalnya tempat tersebut adalah sebuah tempat yang sering kali di jadikan tempat bertapa bagi para raja dan keturunannya dan tempat mandi.

Oleh sebab itu tempat tersebut sangat di keramatkan oleh tertua di sana, hingga dilestarikan sampai sekarang,

konon Kabar yang beredar tentang Curug Ciherang adalah di percaya mengandung tuah bagi siapa saja yang mandi atau berkunjung ke tampat tersebut.

oleh sebab itu cerita ini sukses menjadi animo yang sangat menarik perhatian masyarakat dan para wisatawan yang ingin berkunjung ke sana.

Tuah dari aliran Curug Ciherang yaitu mampu menyembuhkan penyakit serta menyegarkan dan memberi stamina pada tubuh begitu juga ada kasiat lainnya yang dipercayai dapat memberi keberkahan dan kebugaran.

Terlihat dari Kejauhan bentuk jalur yang membentang untuk menuju puncak Curug Ciherang sangat mirip dengan punggung ular naga yang sering kita lihat pada film atau cerita bergambar pada buku lagenda jaman dulu.

Cikal Bakal sejarah dan tuah tersebut sukses menarik wisatawan yang berkunjung ke Curug Ciherang, baik hanya sekedar berlibur biasa atau memang berniat mengambil tetuah yang ada di tempat tersebut.

Keindahan dan Panorama yang dapat wisatawan nikmati

Terlepas dari lagenda dan kisah sukses yang telah memicu ramainya pengunjung di Curug Ciherang ini adalah keindahan alamnya yang begitu memukau, layaknya sebuah gunung yang menyajikan tempat indah di alam bebas.

Dalam perjalanan menuju Curug Ciherang kamu akan memakan waktu sekitar 15 menit dari gerbang utama dengan jalan kaki melawati jalan setapak, jalur ini dipenuhi pepohonan yang rindang serta daun daun yang akan menemani perjalananmu ke Curug Ciherang.

Lebih baik mengajak keluarga atau teman agar perjalananmu tidak begitu membosankan, selain itu dengan adanya teman maka perjalanan kamu akan terasa aman dan saling menjaga satu sama lain, sehingga selama perjalanan traking tidak akan terasa lelah dan letih, semua akan terbayar dengan keindahan yang ada pada sekitar Curug Ciherang ini.

Menikmati pemandangan alam bebas harus di sertai ke hati hatian, guna antisipasi kejadian yang tidak di inginkan, sebab wisata di alam itu lebih rawan tempat yang belum kita kenali, entah itu tempat licin atau tempat yang memang tidak boleh kita singgahi.

Selain pemadangan sekitar kamu dapat menikmati rumah pohon yang terdapat pada beberapa batang pohon yang besar, namun mudahnya lagi sudah dilengkapi dengan jempatan gantung untuk menuju rumah pohon tersebut agar para pengunjung lebih mudah singgah dan pindah dari rumah pohon satu ke yang lainnya.

Jempatan gantung tersebut sudah di perhatikan kesafety annya, namun bagi para pengunjung tetap menjaga diri dari hal yang membahayakan.

Latar belakang pegungan yang asri dan layak untuk di ponting pada istagram atau Facebook yang memang sudah menjadi tren di jaman sekrang ini.

Selain melihat air terjun dengan gundakan yang alami, disini kamu juga dapat merasakan indahnya kolam renang dari air terjun, namun sayangnya kolam renang tersebut merupakan buatan manusia, bukan terbentuk dari alam layaknya pada curug ngumpet.

Bukan hanya di jadikan tempat wisata, Curug Ciherang juga banyak di jadikan shot pengambilan gambar atau video film dari preweding kedua calon mempelai.

Dan juga sebagai tempat peristirahatan bagi para goweser yang memang sengaja melewati  jalur Curug Ciherang tersebut. lumayan sambil ngadem dengan pemandangan alam yang indah.


Lokasi Curug Ciherang

Curug Ciherang berada di kabupaten Bogor, dengan alamat lengkapnya berada di anatara dua desa yaitu desa Sirnajaya dan Wargajaya yang berkecamatan di sukamakmur kabupaten Bogor

Ketinggian Curug Ciherang ini mencapai 900 mdpl tidak jauh beda dengan beberapa Curug yang ada di Bogor, yang sejatinya Bogor merupakan tempat sejuk dan beriklim adem untuk mengademkan diri.

Fasilitas pada Curug Ciherang

Untuk fasilitas sendiri tidak di ragukan lagi sangat lengkap yang indentik dengan MCK yaitu untuk membilas tubuh setelah selesai mandi di air terjun atau kolam yang ada di sini.

Fasiltas tersebut dapat kamu gunakan untuk mandi, ganti baju atau membuang hajat, selain itu ada fasiltas Musholla bagi kamu yang tidak ingin telat menunaikan kewajiban.

Selain fasilitas tetap yang memang ada di Curug Ciherang, ada juga penjual camilan atau souvenir yang dapat kamu bawa pulang sebagai kenangan, tentu dengan membayarnya terlebih dahulu.

Yang paling di unggulkan adalah fasilitas Jempatan gantung yang menghubungkan rumah pohon pada rumah pohon yang lainnya.

Tidak adanya Misteri

Tidak seperti biasanya, curug Ciherang ini bebas dari cerita mistis atau cerita misteri yang menjadi  pembahasan suatu tempat wisata terkesan angker.

Curug Ciherang bebas dari misteri  meskipun terdapat lagenda yang sudah menjamur pada masyarakat setempat.

Namun kewaspadaan dan menjaga tingkah laku kurang sopan memang harus di lakukan, sebab di mana tempat tersebut merupakan tempat yang di sakralkan sejak dulu hingga sekarang, menjaga etika memang wajib diterapkan, jangan berbicara sembarangan baik dengan tindakan atau ucapan.


Rute Lengkap Menuju Lokasi 

Rute ke Curug Ciherang tidak terlalu sulit baik dari berbagai arah yang kita tempati, pastinya menggunakan motor lebih mudah dan mendukung dengan jalanan alam yang ada di Curug Ciherang.

Bagi kamu yang dari arah Jakarta atau Depok maka bisa melalui akses ke arah Cibinong, setelah itu kamu akan menemukan Carefour yang tepat berada di sebelah kiri jalan dengan arah yang sama dari kamu berada, dan tak jauh dari situ ada jalur Flyover.

Maka ambil jalan menaiki jalur Flyover, lalu disaat mentok di ujungnya belokan maka arahkan kendaraanmu ke kiri menuju jalan raya Mayor Oking sehingga tiba di daerah Citeureup

Dari situ kamu meneruskan perjalanan ke Cileungsi menuju Lebak pasir melalui via pasir Mukti yang juga tempat wisata, lanjutkan perjalanan hingga menemukan pertigaan Jonggol Cipanas.

Lalu dari pertigaan tersebut arahkan kendaraanmu menuju Cipanas, dengan berpatokan pada Plang yang bertuliskan Curug Ciherang, kemudia lanjutkan perjalanan sekitar 1 sampai setengah kilometer perjalanan maka akan sampai pada tempat tujuan setelah kamu melewati jalanan berbatu dan sedikit  tanjakan.

Jika kamu dari Bandung maka tinggal mengarahkan kendaraan menuju kantor kepala desa Hegarmanah.

Apabila kamu tiba di pertigaan Sukaluyu, maka ambillah jalur ke sebelah kanan yaitu jalan raya Cibogo-Ciranjang lalu kamu akan melewati PT Modern Widya Technical  maka kamu akan menemukan pertigaan dan kembali menuju sebelah kanan Melalui Jalan Cinangsi-Cibogo

kemudian lanjutkan perjalanmu pada kantor desa Cinangsi, terus lanjutkan perjalanan sehingga tembus pada SPBU Cinangsi yang terletak di sebelah kiri, tak jauh dari SPBU tersebut ambillah arah ke sebelah kiri yang mengarah ke Mekargalih.

terus lanjutkan perjalan hingga melewati Kokot Mekargalih lanjutkan perjalan sampai pada jalan Transyogi, setelah itu kamu akan menemukan sebuah SDN Nyengcle yang berada di depan pertigaan dan terus lurus hingga tiba di TPA gunung batu.

kemudian belok kiri dan lurus hingga melewati warung nasi Teh ida dan belok kanan di jalan Wanayasa, terus lurus ikuti jalan tersebut sehingga tiba pada tempat tujuan.

Namun di jaman sekarang lebih mudahnya menggunakan bantuan Google maps yang dapat kamu gunakan kapan saja selagi ada baterai dan sinyal, tapi ada juga yang tersesat dengan Google Maps, jika hal tersebut ditakutkan terjadi maka ikuti petunjuk di atas.

Sejatinya Google Maps juga bisa dengan tanpa menggunakn sinyal, caranya tinggal kamu download dulu rute yang akan di tuju, maka akan bekerja tanpa sinyal di ponsel pintarmu.

Rute menuju lokasi Curug Ciherang sangat jarang ditemui jika kamu ingin menggunakan jasa angkutan umum, wisatawan banyak menggunakan kendaraan pribadi seperti motor atau mobil, namun lebih mudahnya menggunakan motor.

Tempat menginap dan Tempat wisata yang ada di sekitar Curug Ciherang

Bagi kamu yang memang berniat menghabiskan masa liburan dengan beberapa hari atau ingin menginap disekitar tempat wisata Curug Ciherang, maka tidak usah khawatir akan tempat bermalam.

Dikawasan ini sudah di lengkapi dengan beberapa rumah yang memang disediakan untuk para wisatawan, baik yang datang dari jauh atau memang ingin bermalam disana.

Rumah yang disediakan adalah rumah yang berbentuk rumah Teletubis dengan tersedia beberapa kamar, untuk menghindari kehabisan kamar, maka sejauh hari bisa memesan terlebih dahulu, guna antisipasi kehabisan tempat disaat tiba di lokasi.

Informasi yang kami dapat mengenai biaya kamar yang harus di bayar sebesar 800 ribu, untuk di tempati sekitar 8 sampai 10 orang.

Setelah berkunjung ke Curug Cihirang ini, kamu dapat mengunjungi tempat wisata lainnya dengan rute dan lokasi yang hampir berdekatan, salah satunya Curug Cipamingkis, kawasan Bukit Batu, dan masih banyak tempat wisata lain yang melengkapi wisata Curug Ciherang ini.

Memang Bogor selalu menyajikan tempat pegunungan yang indah dan asri sebagian beberapa air terjun yang memang sudah ada sejak dulu.

Sekian tentang info tiket masuk Curug Ciherang dengan panduan lengkap yang ada di dalamnya.








Rofik86
Seorang yang berpegang teguh pada komitmen dan tentunya sangat setia pada seorang wanita

Related Posts

Subscribe Our Newsletter